Kita telah mengetahui bahwa Apple telah merilis iPhone versi murahnya yakni iPhone SE 2020. Smartphone ini juga sebagai penerus dari iPhone SE generasi pertama milik mereka. Spesifikasinya pun termasuk dalam kelas mid-range dan karena harganya yang tergolong terjangkau maka cocok untuk orang-orang yang ingin mencoba menjadi Apple User dengan ekosistemnya.

Lalu berapa harga smartphone ini jika dibilang terjangkau untuk dibeli? Harga untuk iPhone SE 2020 adalah $US399 atau setara dengan Rp 5,8 juta. Nah, harga ini ternyata mirip-mirip dengan iPhone 7 namun tergantung dari negara masing-masing. Jika di Indonesia, maka harga tersebut iPhone 7 sudah bisa diperoleh.

Lebik Baik Pilih Mana Antara iPhone SE 2020 atau iPhone 7?iPhone SE 2020 vs iPhone 7

Karena harganya yang mirip, orang-orang jadi membandingkan antara iPhone SE 2020 dengan iPhone 7. Manakah dari keduanya ini yang lebih worth it untuk dibeli di tahun 2020 ini. Apalagi seperti yang kita tahu iPhone 7 telah rilis empat tahun lalu dan jika dibandingkan keduanya memiliki banyak persamaan terutama untuk harganya. Mari kita bandingkan terlebih dahulu kedua smartphone ini sebelum memutuskan untuk membelinya.

Desain dan Layar

Untuk desain bagian depan dan belakangnya bentuk kedua smartphone ini sama. Yang membedakannya adalah dari bahan yang mana iPhone SE 2020 menggunakan bahan kaca. Sedangkan iPhone 7 menggunakan bahan metal.

Lalu untuk spesifikasi dari kedua layar smartphone ini mulai dari jenis, resolusi, ukuran, kecerahan dan juga dukungan terhadap Wide Color Gamut keduanya sama. Namun, menurut TechRadar ia menyebutkan bahwa layar iPhone SE 2020 lebih gelap jika dipakai diluar ruangan.

Kamera

Bagian kamera, kedua smartphone ini sama-sama mengusung setup satu lensa kamera belakang dengan resolusi 12MP yang tak lupa ditemani oleh lampu flash. Lalu kamera depan pun keduanya juga sama yakni 7MP.  Akan tetapi hasil jepretan dari iPhone SE 2020 sedikit lebih bagus. Hal ini berkat dari chipset terbaru Apple yakni A13 Bionic yang ditanam di ponsel pintar tersebut. Sehingga menghasilkan pemrosesan foto yang lebih cepat dan bagus.

Performa dan Daya Tahan

Karena iPhone SE 2020 sudah menggunakan chipset terbaru maka performanya juga lebih bagus ketimbang iPhone 7 yang masing menggunakan chipset A10 Fusion. Selain itu dukungan software untuk iPhone SE 2020 tentu lebih lama mengingat smartphone tersebut baru diluncurkan oleh Apple.

Soal baterai, iPhone SE 2020 memiliki kapasitas baterai hanya 1.821 mAh. Ini lebih kecil dibandingkan dengan iPhone 7 yang kapasitasnya 1.960 mAh. Walaupun begitu iPhone SE 2020 memiliki daya tahan yang lebih bagus dan bisa disetarakan dengan iPhone 8.

Penutup

Itulah informasi mengenai perbandingan iPhone SE 2020 dengan iPhone 7. Cukup banyak bukan kesamaannya untuk kedua smartphone ini termasuk soal harga? Namun, hal ini kembali lagi kepada kamu ingin membeli iPhone yang mana dari salah satunya.