JAVASTECH.COM – ROG Phone 5 merupakan salah satu smartphone gaming terbaru buatan Asus di 2021 ini. Tentu saja banyak sekali perubahan yang dimilikinya seperti perubahan desain, performa, fitur hingga terdapat aksesoris lagi yang begitu keren dan kompatibel untuk digunakan.
Namun dari perubahan yang dimilikinya, apakah ROG Phone 5 memiliki perubahan dalam ketahanannya? Salah satu YouTuber terkenal bernama JerryRigEverything melakukan tes ketahanan terhadap smartphone gaming ini.
Videonya diawali dengan unboxing Asus ROG Phone 5 terlebih dahulu sambil melihat apa sajakah yang baru dari smartphone ini. Kemudian membandingan tampilan smartphone tersebut dengan ROG Phone terdahulunya.
Setelah selesai melakukan unboxing dari review singkat, Jerry langsung mekukan tesnya yang diawali dengan menggores bagian smartphone dari layar, frame dan bodi belakang. Selanjutnya, ia menguji coba ketahanan layar ROG Phone 5 dengan memanaskannya menggunakan korek api.
Dua tes tersebut memang cukup dianggap biasa saja dan sampai pada akhirnya, Jerry melakukan “bend test” dimana ROG Phone 5 ditekan atau ditekuk bodinya untuk menguji apakah smartphone ini kuat atau tidak terhadap tekanan tersebut.
Tanpa waktu yang lama, hasil tekanan dari Jerry membuat ROG Phone 5 tampak menghasilkan patahan kecil tepat digaris antenanya. Hasil patahan ini membuat efek getaran smartphone tersebut nampak kasar ketika disentuh layarnya. Tes ini dilakukan dua kali dari posisi layar.
Sampai pada tes ketiganya ketika Jerry mengubah posisi tekanan dari belakang bodi, bodi ROG Phone 5 langsung menjadi retak hingga menyebabkan smartphone tersebut mati total.
Lalu mengapa ROG Phone 5 mudah patah hanya dalam beberapa detik tekanan saja? Pada video keduanya dijelaskan mengapa smartphone ini mudah sekali patah dalam “bend test” darinya.
Jerry melakukan pembongkaran terhadap smartphone ini dengan membuka bodi belakangnya yang bisa dikatakan cukup sulit untuk dibuka. Sampai akhirnya berhasil dibuka dan ia melihat jeroan dari ROG Phone 5 ini.
Disini terdapat motherboard yang terletak dibagian tengah disisi atas dan bawah terdapat dua baterai yang terpisah. Ini merupakan konsep terbaru dari ASUS yang mana dikatakan dengan konsep ini dapat membuat sirkulasi panas dapat menyebar secara rata.
Nah, ketika motherboard tersebut diangkat, terlihat bentukannya yang tampak tipis. Inilah penyebab mengapa ROG Phone 5 ternyata mudah patah jika terkena tekanan karena pada bagian tengahnya saja hanya terisi oleh motherboard. Terlebih lagi motherboard tersebut tertutup dengan bodi belakang yang tipis juga ketebalannya sehingga ketika ditekan maka langsung mengenai titik patahannya.
Padahal seperti yang kita tahu bahwa ROG Phone generasi sebelumnya selalu lolos jika dilakukan bend test oleh YouTuber ini. Namun, pada ROG Phone 5 entah mengapa mudah sekali patah. Semoga saja dengan adanya tes ini dapat menjadi PR baru untuk Asus agar ketahanan ROG Phone generasi berikutnya bisa lebih baik.